Selamat Hari Sumpah Pemuda !

Setiap tanggal 28 Oktober tahun 1928, bangsa Indonesia memperingati Sumpah Pemuda. Pemuda itu aset bangsa. Ya karena pemuda itu harapan dan perubahan menuju lebih baik lagi, dan pemuda itu seharusnya lebih bersemangat lagi untuk melakukan perubahan.

Berikut ini adalah Isi Sumpah Pemuda :


Pertama
Kami Putra dan Putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu,tanah air Indonesia
Kedua
Kami Putra dan Putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu,bangsa Indonesia
Ketiga
Kami Putra dan Putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia


SEMANGAT PEMUDA DAN PEMUDI INDONESIA!!

Menunggu "Moment Bahagia"

Ya semakin ke sini umur semakin bertambah..pasti pengen dong setiap manusa menikah. Ya menikah adalah ibadah.

Dan hari demi hari semakin banyak aja teman-temanku entah teman SD, SMP , SMA atau kuliah yang memutuskan untuk menikah muda. Memang gak ada yang salah jika memutuskan untuk menikah, ketika sudah menemukan pasangan, mungkin sudah mapan,dan yang paling penting siap secara jasmani dan rohani. Karena menikah itu bukan main-main, menikah itu untuk seumur hidup dan hanya sekali semoga amin. Maka dari itu sebelum melanjutkan ke jenjang pernikahan banyak yang harus dipersiapkan dengan mateng hehehe.
Nah hari ini ketika saya mengantarkan undangan pernikahan teman saya ada sedikit celoteh kapan yah giliran kita ngundang hohoho..wajar itu terucap karena semakin kesini pikiran semakin dewasa.

Moment bahagia itu akan dateng pada waktu yang tepat dan orang yang tepat pula Aamiin.

Soerabi Bandung Ala Depok

Hmm...karena masih bolak balik kampus dan rasa penasaran sama kuliner yang satu ini. Akhirnya nyobain juga soerabi Bandung hehehe, tempatnya yang strategis di jalan Margonda, Depok.

Serabi di sini gak kuah loh tapi kering, pas saya kuliner ditempat ini saya nyobain soerabi keju cokelat. Hhmm enaaaakk loh harganya cukup terjangkau sekitar 13 ribuan belum sama minuman. Silahkan di coba ya di Soerabi Bandung ada di Depok


Yuk Mengenali Komponen Elektronika Bagian II

Tulisan ini merupakan lanjutan dari tulisan saya sebelumnya yaitu yuk mengenali komponen elektronika..

Ayoo kita belajar bersama mengenal komponen dunia elektronika lainnya..Yuk dibaca semoga bisa bermanfaat :D

Saat saya belajar tentang mata kuliah rangkaian elektronika saya belajar tentang IC:
Dimana pembagian IC analog :
a. IC Op-Amp
Amplifier operasional atau biasa disebut dengan op-amp merupakan salah satu jenis IC analog yang berfungsi sebagai rangkaian penguat.

Menikmati Masa Pengangguran

Heeeeeeeiiiiiiiii yang masih nganggur :D

Cieeeeee yang sudah pada lulus dari status mahasiswa / mahasiswi pasti sekarang lagi mengalami dua masa , ya masa kesenangan dan masa kebosenan. Untuk masa kesenangan yaitu masa dimana akhirnya bisa lepas dan lolos juga dari masa kegaulan saat skripsi atau tugas akhir. Masa kebosenan yaitu masa dimana setelah merasakan wisuda dan akhirnya sudah tidak ada aktivitas lagi selain menikmati luasnya ketika siang hari dan istilahnya "menikmati hidup". Pasti bagi mereka yang fresh graduate, dimana baru saja lulus kuliah lagi merasakan jadi pengangguran ya hohoho. Masa pengangguran itu masa transisi dimana,  masa ini adalah masa menunggu dan masa kesabaran. Setiap hari bangun tidur, kalau gak makan atau nonton tv sampe siang dan sampe siang kegiatan pun sama hingga malam hari. Bosen sih tapi itulah masa pengannguran. Ibaratnya, kehidupan lagi berhenti sejenak.

Eross Candra - Sheila On 7

Eross Candra adalah sosok gitaris terhebat yang dimiliki Indonesia, beliau itu gitaris dari band Jogya yaitu Sheila On 7. Sosoknya yang ramah membuat dia dikagumi oleh setiap orang. Tak hanya keramahannya saja tetapi karya yang dihasilkan luar biasa, hampir semua hits yang diciptakan lewat pemikiran, pengalaman dan kisah cinta hidupnya. Eross Candra tak hanya handal menciptakan lagu cinta saja tetapi lagu terhadap cinta tanah air pun tercipta pada sebuah lagu Bendera. Lewat lagu Bendera, Eross Candra mendapatkan penghargaan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga sebagai pencipta lagu nasional.

Tiket ComutterLine Naik :D

Halooooooooooooooooo..........pecinta kereta yang biasanya dikenal dengan krlmania..
Per 1 Oktober kita dikejutkan dengan naiknya harga tiket commuter line sebesar 2ribu rupiah..Hmm iyaa sih 2 ribu rupiah gak berarti tapi bagi mereka mahasiswa/i atau yang setiap hari bersahabat dengan kereta pasti semua merasakan dampaknya hiksss...hikss..
Bayangkan saja,misalnya saya : Untuk bisa menikmati perjalanan kereta saya harus ke tebet dulu nah sudah 2 kali tuh nyambung angkotnya,dan ditambah lagi pengeluaran ketika harga tiketnya naik..

Sheila on7 #SabotaseIradio

Oktober dataaaaaaaaaaaang...ada kejutan nih :D
Yeahhh akhirnya band Jogya ini sabotase juga..sabotase dalam arti mereka siaran selama 2 jam di bulan oktober setiap jam 8 mlaam..

Waaaaaaaaaaaahh gak sia-sia selalu mention radio itu,,hehehe..Ya mungkin ini dukunganku sama band favoritku..Karena aku gak bisa mengikuti kegiatan mereka kalau manggung di Jakarta...hikss..hikss. Sedih sih gak kaya mereka yang selalu bisa dateng kalau sheilaon7 konser. Tapi bukan berarti aku gak mengikuti perkembangan musik mereka. Aku selalu dukung mereka loh dengan request lagu mereka di radio atau membeli cd yang asli..karena karya mereka adalah original dan liriknya yang easy listening namun tetap bermakna maka wajib membalas dengan membeli yang original termasuk albumnya.