Halo, tahun 2019! Melihat perkembangan blog, semakin ke sini, semakin asyik. Kadang, saya rindu untuk mengecek DA
(Domain Authority) dan PA (
Page Authority) untuk blog ini, tapi apa daya, saya jarang update blog, hehehe. Untuk membangkitkan semangat ngeblog lagi, saya mencoba untuk menuliskan mengenai kelayapan ke Semarang.
|
Semarang |
Semarang, Ibu Kota dari Jawa Tengah, di mana letaknya tidak jauh dari Jakarta. Akses ke sana pun sangat mudah, bisa menggunakan kereta api, bus atau pesawat. Hmmm...bagi saya naik kereta, hal yang paling disukai. Bisa melihat pemandangan sawah dan gunung. Bagi yang mau ke Semarang dan tidak bisa cuti, kalian bisa kok tetap menikmati suasana Semarang di kala weekend. Penasaran, ke mana saja, saat saya ke Semarang? Simak melalui postingan ini, gaes!
Saya tetap dalam team liburan terencana. Mungkin, bagi sebagian orang, ada yang liburan dengan mendadak. Hayooo, kamu termasuk team liburan terencana atau mendadak, nih? Merencanakan segalanya, dimulai dari anggaran dana yang akan digunakan. Biasanya, saya menyisihkan dana taktis khusus buat jalan-jalan.
Perjalanan dari Jakarta - Semarang
Ya, saya berangkat dari Jakarta menggunakan kereta api, dari Pasar Senen - Semarang Poncol, kereta api Tawang Jaya. Berangkat dari Jakarta jam 23.00. Sengaja memilih berangkat malam, karena hari Jumat masih berangkat ke kantor. Sampai di Semarang, sekitar pukul 07.00. Harga tiket kereta api, sekitar 120 ribuan.
Tempat mana saja yang di eksplore saat di Semarang?
Jika berbicara mengenai tempat wisata di Semarang, sangatlah beragam, dari pantai dan alamnya. Berhubung, saya saat ke Semarang memanfaatkan waktu weekend, alhasil mengunjungi tempat wisata seperti Lawang Sewu, Taman Bunga Celosia, Candi Gedong Songo, Brown Canyon, hingga Museum Ambarawa.
Berangkat dari Jakarta, pada Jumat malam dan tiba di Semarang jam 7 pagi, saya bersama dengan dua teman saya, bertemu dengan teman kuliah saat masih duduk di bangku Diploma. Kebetulan, teman saya ini membawa mobil dari Jakarta, alhasil memudahkan kami untuk muter-muter di Semarang. Tujuan pertama kami, yakni, Museum Ambarawa.
|
Sejarah Museum Ambarawa |
-
Museum Ambarawa -
Museum Ambarawa ini berlokasi di Jl. Stasiun No. 1, Panjang, Ambarawa, Panjang Kidul, Panjang Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah. Kalau dicek di aplikasi online, jaraknya sekitar 48Km dari Stasiun Tawang. Iya sih, memang jauh, seingat saya, pas ke Museum Ambarawa sampai lewat tol, hehe. Jadi, kalau kamu mau ke Museum Ambarawa bisa rental mobil saja, sekalian jalan-jalan ke tempat wisata lainnya.
|
Museum Ambarawa |
Di Museum Ambarawa, kamu bisa berwisata kereta uapnya, untuk jam bukanya dibuka jam 9 pagi. Usahakan ke sini, jangan pas musim liburan, dapat dipastikan ramai. Saat saya ke sana, bertepatan dengan kunjungan sekolah dinas, jadi loket tiket kereta wisata sangat ramai dan terbatas. Harga tiket kereta wisata sebesar 50ribu dan tiket masuk ke Museum Ambarawa sebesar 10ribu untuk dewasa 5ribu. Sudah pernah nyobain kereta wisatanya?
-
Brown Canyon -
Akses ke sini, tidak terlalu mudah, untuk rutenya pun saya sudah lupa, hehe. Dan sampai di sana pun, kami salah ambil jalur, seharusnya lewat jalur bawah eh malah lewat jalur atas, ke pemukiman warganya. Sama seperti di
Tebing Koja, tempatnya bekas lahan penambangan. Konon, kalau dilihat dari foto-fotonya mirip Brown Canyon di Amerika. Karena, saya berada di atas, maka tak sempat untuk eksplor bagian bawah Brown Canyon. Yang saya lihat banyak truck yang hilir mudik. Penasaran? Datang aja langsung ya!
|
Brown Canyon (dari atas) |
-
Lawang Sewu -
Pasti sudah tidak asing dengan nama Lawang Sewu dong? Ada yang belum tahu, nama Lawang Sewu itu apa? Ya, lawang dalam bahasa Jawa, yakni pintu, dan Sewu artinya Seribu. Konon di Lawang Sewu ada Seribu pintu, penasaran? Coba deh, kamu hitung ada berapa pintu di Lawang Sewu, hihihi.
|
Lawang Sewu |
|
Lawang Sewu (2) |
Oh iya, untuk akses Lawang Sewu sangat mudah, karena letaknya di pusat kota Semarang. Seingat saya, untuk tiket masuknya, dewasa 10ribu dan anak-anak 5ribu. Jam bukanya dimulai dari jam 7 pagi sampai 9 malam. Saya penasaran mengunjungi Lawang Sewu pada malam hari, kamu sudah pernah ke sini?
- Candi Gedong Songo -
Candi Gedong Songo, terletak di daerah Bandungan, Semarang, Jawa Tengah. Untuk akses ke sini, kamu bisa mengandalkan GPS atau Wize. Candi Gedong Songo, yakni Candi peninggalan agama Hindu yang berada di Kawasan Bandungan, Semarang, di mana terdapat sembilan candi. Jarak antara satu candi dengan candi lainnya, sekitar 300 meter. Bisa ditempuh dengan jalan kaki ataupun naik kuda.
|
Candi Gedong I |
|
Candi Gedong Songo |
Untuk tiket masuknya, sekitar 10ribu-15ribuan. Kini, Candi Gedong Songo lebih instagramable banget deh, cek saja di instagram untuk foto kekiniannya. Btw, udara di sini, adem sekali lho, jangan lupa bawa jaket, ya.
- Taman Bunga Celosia -
|
Taman Celosia |
Rute ke Taman Bunga Celosia, searah dengan Candi Gedong Songo, Bandungan, Semarang, Jawa Tengah. Kalau kamu, ingin berwisata ke Eropa, namun belum kesampaian ke sana, Taman Bunga Celosia bisa menjadi alternatif. Di Taman Bunga Celosia, terdapat replika menara Eifel, Paris, Kincir Angin, Belanda dan lain-lain.
Sesuai dengan namanya, Taman Bunga Celosia, dipenuhi dengan tanaman yang indah dan bunga berwarna-warni. Untuk tiket masuk ke sini, harganya masih terjangkau sekitar 10ribu. Dan jam bukanya, dimulai dari jam 8 pagi sampai 6 sore.
- Wisata Alam Bantir Hills -
Selama weekend di Semarang, Sabtu-Minggu, saya juga menyempatkan untuk wisata ke Bantir Hills. Saat ke sana, belum diolah dengan baik, mungkin termasuk tempat wisata baru. Kalau sekarang? Pasti lebih baik dong! Nah, yang sudah rindu lihat hijau dengan pemandangan alam yang sejuk, bisa jadi tempat wisatamu nih. Tiketnya seharga 10ribu. Lokasinya berada di Jalan Bantir, Desa Losari, Bantir, Semarang. Jam bukanya dari jam 8 pagi sampai 6 sore.
|
Depan Bantir Hills |
- Grand Maerakaca -
Selain Lawang Sewu, Candi Gedong Songo, saya juga mengunjungi Grand Maerakaca. Seperti halnya, Taman Mini Indonesia Indah yang ada di Jakarta, Grand Maerakaca ini juga menyerupai replika Taman Mini tapi versi Jawa Tengah. Terdapat berbagai kota yang ada di Jawa Tengah, seperti Surakarta, Yogyakarta, Kudus dan lain-lain. Di Grand Maerakaca juga menawarkan wisata alam, mangrove, wisata air, pokoknya paket lengkap deh. Tiket masuknya sekitar 10 ribuan dan jam buka, seperti wisata lainnya, dari jam 8 pagi sampai 6 sore.
|
Grand Maerakaca |
|
Replika Jepara |
Mumpung masih muda enak nih bisa jalan jalan terus, aku belum pernah tu ke Semarang. Semoga ñantinya kalau anak-anak sudah besar bisa juga berkunjung ke Semarang.
BalasHapusIya, semoga bisa segera berkunjung ke Semarang, mbak Ria :)
HapusMpo kalau ke semarang LOEN pia makan yang puas sekali dan banyak.
BalasHapusSuka yang di goreng tapi oleh oleh boleh juga tuh, LOEN pia basah.
Mantap, makanan khasnya memang enak sih.
HapusBanyak ya mb tempat wisata kece yang bisa kita eksplor dari kota Semarang. Jadi pengen kesana juga nih
BalasHapusIya, tempat wisatanya bagus euy
HapusAhh tiap thn aq slalu nginep di Semarang to blm sempat jelajah byk..hmm ke Lawang Sewu malem bukannya serem haha
BalasHapusDicobain deh mbak Ri, ke Lawang Sewu, seruuu
Hapuswah sekarang semarang banyak tempat wisata baru mbak.
BalasHapusada "brown canyon" di pucanggading deket rumahku sih hahaha
lalu ada taman indonesia pintar
ada DMZ kalo yang suka selfie
ada gua kreo, pemandangannya bagus
hehehe...
salam dari semarang city mbak :)
Waaaah, makin banyak ya mas tempat wisata baru di Semarang, seru!
HapusAku pengen banget nih ke Museum Ambarawa dan Lawang Sewu, penasaran soalnya anakku udah ngajak-ngajak tapi belum sempat hehe. Thanks infonya ya
BalasHapusSemoga segera ke sana ya mbak
HapusBaru mau nulis nih kemarin abis keliing Trans Jawa, mampir Semarang juga hahaha
BalasHapusDari info lokasi diatas diantaranya udah pernah kudatangi, kak.
BalasHapusTapi aku belum paham lokasi Brown Canyon itu tepatnya melalui jalur mana ..., pernah nyoba nyari rutenya malah kesasar jauh hahaha
Halo, kak. Salam kenal ya. Kalau aku cuma pernah ke Lawang Sewu, sama Candi Gedong Songo aja. Kalau kakak nantinya ke Semarang lagi jangan lupa berwisata ke Sam Poo Kong dan beberapa tempat wisata menarik lainnya di kota Semarang.
BalasHapus