Kendalikan Privasimu di Facebook Cafe, Tempat Ternyaman untuk Mengobrol

Ketika waktu Sabtu-Minggu sudah hadir,  biasanya apa yang kamu lakukan? Ada yang bersantai, memasak, kulineran ataupun kelayapan ke tempat wisata, hehehe. Awalnya, saya ingin menikmati weekend di rumah saja, namun godaan untuk kulineran ternyata lebih kuat menarik saya ke luar rumah, hehehe. Dan ternyata ada acara yang diselenggarakan oleh Facebook Indonesia, yakni dalam rangka mengedukasi para pengguna Instagram, Facebook dan WhatssApp, temanya 'Kendalikan Privasimu'.


Campaign Kendalikan Privasimu yang diadakan di Filosofi Kopi, Blok M, akan berlangsung 3 hari saja, dari tanggal 13-15 September 2019. Penasaran dengan keseruan saya saat datang ke Facebook Cafe? Cekidot!

Pengalaman Saat Mengubah Foto dan Data Diri E-KTP

Hola September, bulan kesembilan di tahun 2019. Banyak aktivitas yang menyita saya di kehidupan nyata. Oh iya, sudah lama tidak sharing diblog ini, mengawali bulan yang baru, alangkah baiknya dimulai dengan menulis yang kiranya bisa bermanfaat untuk orang lain. Jadi tuh, pas bulan Agustus lalu, saya ambil jatah cuti kerja untuk mengubah foto dan data diri E-KTP.

Nomor antrian di Sudin
Masih ingat, pertama kali mempunyai kartu identitas pas usia 17 tahun, tepat di tahun 2012, program KTP berbasis chip diluncurkan. Sesuai dengan judul postingan ini, saya akan share pengalaman saat mengubah bentuk foto (saat tidak berhijab) menjadi berhijab dan status juga (namun, untuk status kawin, masih sama, jadi belum kawin) hehehehe.